Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gerak Cepat, BNPB: TMC Berhasil Kurangi Titik Panas di Kalbar

Foto : ANTARA/HO-BMKG Kalbar

Foto sebaran titik panas di wilayah Kalbar.

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Gerak cepat, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengatakan teknologi modifikasi cuaca (TMC) berhasil mengurangi titik panas, salah satu tanda kebakaran hutan dan lahan (karhutla), di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) selama September 2023.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari di Jakarta, Selasa, menjelaskan keberhasilan TMC karena paparan awan konvektif yang berpotensi menjadi hujan cukup bagus dan banyak di wilayah tersebut.

"Bantuan teknologi modifikasi cuaca dari BNPB berhasil mengurangi titik panas di Kalbar secara signifikan hingga jumlahnya menjadi 22.120 titik pada September 2023," kata dia.

Data BNPB pada Agustus 2023 menunjukkan jumlah titik panas di Kalbar mencapai 49.592 titik.

Ia mengatakan Kalbar salah satu di antara enam provinsi prioritas mendapatkan bantuan TMC karena secara rutin masuk wilayah rawan karhutla.

Pasalnya, kata dia, ada sekitar 2,8 juta hektare lahan gambut di antara total 14 juta hektare luas Kalbar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top