Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Generasi Muda Perlu Pahami Dampak Negatif Politik identitas

Foto : antaranews

Kepala STIK Lemdiklat Polri Irjen Poli Nico Afinta

A   A   A   Pengaturan Font

seminar ini untuk memberikan pemahaman kepada para generasi muda khususnya mahasiswa STIK Polri supaya mendukung kelancaran Pemilu 2024.

JAKARTA - Para generasi muda diharapkan untuk memahami dampak negatif dari politik identitas era post-truth pada pelaksanaan Pemilu 2024.

Kepala STIK Lemdiklat Polri Irjen Poli Nico Afinta mengatakan seminar ini untuk memberikan pemahaman kepada para generasi muda khususnya mahasiswa STIK Polri supaya mendukung kelancaran Pemilu 2024.

"Seminar ini merupakan kegiatan penting sebagai tindakan preemtif dan preventif guna mencegah terjadinya praktik politik identitas," kata Nico dalam seminar internasional yang digelar Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Lemdiklat Polri Angkatan ke-80 di Jakarta, kemarin.

Mantan Kapolda Jawa Timur itu menjelaskan seminar menghadirkan empat pemateri, di antaranya Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi dan Stepi Anriani selaku pemerhati intelijen.

Seminar ini juga menjadi pembekalan sekaligus pembelajaran bagi mahasiswa STIK Polri bila nanti lulus dapat melaksanakan tugas melakukan pencegahan dan edukasi sekaligus penegakan hukum kepada pelanggar aturan pemilu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top