Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Gempar! Situasi Covid-19 Masih Belum Menentu, Tiongkok Perpanjang Masa Lockdown di Beijing Hingga 28 Mei Mendatang

Foto : Reuters

Situasi Covid-19 di Tiongkok

A   A   A   Pengaturan Font

Beijing memperpanjang masa penguncian wilayah atau lockdown secara parsial hingga 28 Mei mendatang. Ini dikarenakan situasi Covid-19 di Ibu Kota Tiongkok itu masih belum menentu.

Juru Bicara Pemerintah Kota Beijing Xu Hejian mengatakan, selama lockdown diperpanjang, warga yang tinggal di Distrik Haidian juga akan bekerja dari rumah di samping warga dari empat distrik lainnya, yakni Chaoyang, Fengtai, Shunyi, dan Fangshan hingga 28 Mei.

Menurut dia, kasus secara sporadis dan terbentuknya beberapa kluster baru telah menyebabkan upaya antipandemi belum menentu, sehingga mendorong pemerintah setempat harus bisa memastikan lagi bahwa nol Covid-19 secara dinamis bisa tercapai secepatnya.

Beberapa pusat perbelanjaan, tempat hiburan dalam ruang, dan arena olahraga juga masih ditangguhkan operasionalnya.

Xu juga menambahkan, masyarakat yang tinggal di luar kelima distrik tersebut harus bisa menyesuaikan diri dan mereka yang masuk kerja juga harus menunjukkan hasil negatif tes PCR.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top