Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gawat! Perang Belum Usai, Menteri Luar Negeri Sergey Lavrov Umumkan Rusia Mulai Tahap Baru Operasi Militer Khusus di Ukraina

Foto : AFP

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov menyatakan tahap kedua operasi militer khusus di Ukraina telah dimulai. Menurutnya, fase baru ini menjadi momen penting dari seluruh operasi khusus yang dilancarkan Rusia.

"Operasi di Ukraina timur itu ditujukan untuk membebaskan sepenuhnya populasi republik Donetsk dan Luhansk," kata Lavrov dalam wawancara bersama India Today, dikutip dari Antara, Rabu (20/4).

"Operasi ini akan terus berlanjut, tahap selanjutnya dari operasi ini kini telah dimulai. Sekarang akan ada momen penting dalam operasi khusus ini," tambahnya.

Lavrov juga menangkal bahwa Rusia berencana untuk menggunakan senjata nuklir di Ukraina. Menurutnya, tuduhan tersebut datang dari pihak Ukraina khususnya Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

"Kami tidak pernah menyebutkan tentang ini," ucapnya, merujuk pada pernyataan Zelensky yang menyebut Rusia mungkin menggunakan senjata nuklir di Ukraina.

Selain itu, pada hari yang sama, kantor berita Ukrinform melaporkan bahwa hingga 30 persen infrastruktur Ukraina rusak akibat konflik dengan Rusia, yang dimulai pada 24 Februari lalu. Menteri Infrastruktur Ukraina Oleksandr Kubrakov mengatakan, pertikaian tersebut telah menghancurkan atau merusak 300 jembatan dan lebih dari 8.000 kilometer jalan.

Kubrakov menuturkan, pemerintah Ukraina memperkirakan bahwa biaya kerusakan langsung terhadap infrastruktur negara tersebut yang disebabkan oleh konflik dapat mencapai 100 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp14.356).


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top