Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Gawat! Organisasi Kesehatan Dunia Lakukan Hal Ini Usai Ratusan Ribu Pengidap HIV di Ukraina Terancam Kehabisan Obat Imbas Perang Moskow-Kyiv

Foto : Reuters

Logo Organisasi Kesehatan Dunia (WHO)

A   A   A   Pengaturan Font

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan pihaknya akan memasok ribuan dosis obat antiretroviral ke Ukraina pada Selasa (5/4). Ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pasien HIV di Ukraina selama 12 bulan ke depan.

WHO, bersama dengan Rencana Darurat Presiden Amerika Serikat untuk Bantuan AIDS (PEPFAR) serta pihak berwenang Ukraina dan mitra lainnya, telah membeli 209.000 paket obat antiretroviral generik TLD.

Seperti diketahui, Ukraina memiliki sekitar 260.000 orang yang hidup dengan HIV. Jumlah tersebut menjadi yang terbanyak kedua di Eropa setelah Rusia.

Sebelum invasi Moskow ke Ukraina, sekitar setengah dari pengidap HIV di Ukraina menggunakan pengobatan antiretroviral. Namun, pada Maret, Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk HIV/AIDS memperingatkan bahwa Ukraina hanya memiliki persediaan obat untuk pasien HIV kurang dari sebulan.

"Perang ini berpotensi merusak kemajuan yang diperoleh dengan susah payah dalam beberapa tahun terakhir pada sejumlah masalah kesehatan, termasuk kasus HIV. Kami tidak bisa membiarkan itu terjadi ketika Ukraina mulai dapat mengatasi masalah HIV," kata Direktur Regional WHO untuk Eropa Hans Henri P. Kluge, seperti diberitakan Reuters, dikutip dari Antara, Rabu (6/4).
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top