Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Gawat, Brasil Peringatkan Krisis Energi Memburuk Akibat Kekeringan Parah

Foto : ANTARA/REUTERS/Bruno Kelly

Arsip - Sebuah kapal tergeletak di dasar Sungai Amazon, di Manaus, Brazil, Senin (26/10/2015). Kekeringan parah membuat level sungai Amazon di Brazil mencapai titik terendah.

A   A   A   Pengaturan Font

Brasil - Menteri Pertambangan dan Energi Brasil Bento Albuquerque, Selasa (31/8), memperingatkan bahwa krisis energi yang terjadi di negara itu lebih buruk ketimbang prakiraan sebelumnya karena rekor kekeringan yang menghambat pembangkit listrik tenaga air.

Dalam pidato nasional yang disiarkan sebelumnya pada berita malam, Albuquerque mengatakan krisis tersebut semakin parah. Cadangan air di pembangkit listrik tenaga air telah turun ke level terendah dalam catatan 91 tahun.

"Hari ini saya kembali untuk memberi tahu Anda sekalian bahwa kondisi energi air kita semakin buruk," katanya.

"Musim hujan di bagian Selatan juga lebih buruk dari yang diharapkan. Sehingga, waduk pembangkit listrik tenaga air kitadi Tenggara dan Barat Tengah mengalami penurunan yang parah dari yang diharapkan," tuturnya.

Sebagai dampak dari kekeringan tersebut, lanjut dia, Brasil telah kehilangan keluaran listrik dari tenaga air yang setara dengan konsumsi energi Kota Rio de Janeiro dalam lima bulan. Tenaga air adalah sumber terbesar energi di Brasil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top