Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Garuda Indonesia- UOB Luncurkan Kartu GIUC

Foto : Istimewa.

Peluncuran Garuda Indonesia UOB Card (GIUC).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Maskapai nasional Garuda Indonesia bersama dengan UOB Indonesia pada meluncurkan "Garuda Indonesia UOB Card" (GIUC) yang akan memberikan berbagai keuntungan dan kemudahan.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan peluncuran GIUC ini merupakan wujud dari komitmen Garuda Indonesia dalam memberikan kenyamanan lebih bagi sedikitnya 2 juta anggota GarudaMiles untuk menikmati berbagai nilai tambah layanan penerbangan dan perbankan.

"Kolaborasi cobrand yang kami lakukan bersama UOB sebagai salah satu bank terkemuka di Asia dengan jaringan global ini tidak hanya menggambarkan sinergitas untuk meningkatkan service value antara kedua perusahaan, namun juga merepresentasikan kesuksesan dari sinergi itu sendiri, yang selama ini telah menghadirkan privilege dan added value bagi pengguna jasa Garuda Indonesia selama lebih dari 17 tahun lamanya," kata Irfan di Jakarta, Jumat (8/3).

Di sisi yang lain, tambahnya, pihaknya memahami bahwa berbagai kemudahan yang hadir melalui perkembangan teknologi turut mengubah behavior masyarakat dalam merencanakan dan melakukan perjalanan.

"Pergeseran behavior masyarakat tersebut tentunya menjadi peluang yang harus kita respons dengan kesiapan dan kesigapan untuk beradaptasi serta menghasilkan inovasi produk/layanan yang sesuai dengan kebutuhan mereka melalui ketersediaan premium service dan excellent travel experience dalam layanan penerbangan Garuda Indonesia," jelas Irfan.

Pada kesempatan tersebut, Irfan juga berharap agar kolaborasi cobrand ini juga akan memberikan added value tidak saja bagi UOB dan Garuda Indonesia, namun juga bagi mitra bisnis dan customers kita yang selanjutnya akan meningkatkan optimisme dan secara berkesinambungan akan memberikan dampak positif terhadap geliat industri pariwisata nasional maupun global.

Sementara itu, Presiden Direktur UOB Indonesia, Hendra Gunawan mengatakan bahwa kolaborasi cobrand yang dilaksanakan antara kedua Perusahaan merupakan langkah strategis dalam memenuhi ekspektasi para pengguna jasa yang mengharapkan lebih banyak benefit dan added value atas biaya yang mereka alokasikan, khususnya dalam mengakses layanan transportasi dan pariwisata.

"Kami memiliki visi yang sama seperti Garuda Indonesia untuk senantiasa menghadirkan pengalaman eksklusif bagi para pengguna jasa dalam memilih layanan perbankan dan penerbangan dalam menunjang aktivitasnya," jelas Hendra.

Menurutnya hadirnya GIUC ini tidak hanya sebagai alat pembayaran, namun juga dirancang untuk meningkatkan pengalaman perjalanan masyarakat Indonesia yang bersedia mengeluarkan lebih banyak uang untuk mendapatkan pengalaman, termasuk untuk berwisata.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top