Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Garap Season 5, Gaji Pemeran Serial Netflix Stranger Things Naik Besar

Foto : Netflix

Potongan cuplikan serial fiksi Stranger Things.

A   A   A   Pengaturan Font

Apabila angka-angka ini benar, maka pendapatan Ryder dan Harbour melesat jauh dari yang diterima keduanya untuk season perdana Stranger Things.

Menurut Reporter Hollywood, Ryder dikatakan menghasilkan 100.000 dolar AS per episode pada awalnya, sementara Harbour dihargai 80.000 dolar AS. Apabila dijumlahkan hingga akhir season dengan 8 episode, maka masing-masing mendapatkan upah total 800.000 dan 640.000 dolar AS.

Sementara untuk aktor anak-anak utama, seperti Finn Wolfhard (Mike), Gaten Matarazzo (Dustin), Caleb McLaughlin (Lucas), Noah Schnapp (Will), dan Sadie Sink (Max). Masing-masing dari mereka dikatakan menghasilkan 7 juta dolar AS atau sekitar Rp112 juta untuk Musim 5.

Para aktor yang karakter remaja yang lebih tua, yakni Natalia Dyer (Nancy), Charlie Heaton (Jonathan), Joe Keery (Steve), dan Maya Hawke ( Robin). Mereka dilaporkan akan menghasilkan 6 juta dollar secara individu.

Sayangnya, laporan itu tidak menyebut berapa banyak yang diraup sang bintang utama, Millie Bobby Brown untuk memerankan Eleven.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top