Ganjar Pranowo Dukung NU Ajarkan Antiradikalisme dan Toleransi
Ganjar Pranowo
Ganjar justru berharap tidak hanya di madin sebab ajaran Aswaja bisa dilakukan di setiap jenjang pendidikan, mulai PAUD, TK, SD, SMP, SMA, hingga seterusnya.
"Kalau itu bisa, tidak ada lagi yang berkelahi pada urusan-urusan yang selama ini muncul di media sosial, seolah-olah bangsa ini menjadi terbelah-belah, padahal ada tantangan masa depan yang makin kompleks. Anak-anak harus disiapkan dengan modal nilai-nilai tersebut," katanya.
Orang nomor satu di Jateng itu mendukung penuh dan akan menjalin kerja sama antara NU dan Pemprov Jateng untuk mengembangkan ajaran antiradikalisme ke level-level pendidikan yang lebih tinggi lagi.
"Jadi, ilmu pengetahuannya bagus, agamanya bagus, kepribadiannya bagus sehingga mereka siap menghadapi Indonesia pada masa depan. Tentu kami akan dukung penuh," ujarnya.
Redaktur : Sriyono
Komentar
()Muat lainnya