Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ganda Putra Jadi Tumpuan di Indonesia Open

Foto : AFP/ WANG ZHAO
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sektor ganda putra bakal menjadi tumpuan tuan rumah Indonesia untuk meraih gelar di turnamen bulu tangkis Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, 16-21 Juli.

Untuk menghadapi kejuaraan bergengsi ini, Indonesia mengirim wakil terbaiknya, seperti pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, untuk mengawal sektor ganda putra di turnamen dengan kategori tertinggi Super 1000 itu.

"Peluang terbesar dari ganda putra, itu unggulan pertama kami," ungkap Sekjen Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia Achmad Budiharto di Jakarta, Senin (15/7).

Marcus/Kevin menjadi unggulan pertama sektor ganda putra di turnamen yang memiliki hadiah total 17 miliar rupiah tersebut.

Juara Indonesia Open 2018 itu akan menghadapi ganda putra Jepang Takuto Inoue/Yuki Kaneko di ronde pertama. Sementara, Ahsan/Hendra, meskipun tak lagi muda, juga menjadi salah satu tumpuan Indonesia untuk meraih gelar juara di turnamen itu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top