Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ganda Campuran di Luar 10 Besar

Foto : PBSI

Pelatih Herry Iman Pierngadi

A   A   A   Pengaturan Font

"Ya itu, kita harus terima real-nya begitu. Inginnya dua, kalau memang satu apa boleh buat, kita harus realistis. Sekarang kan ganda campuran di bawah," ujar Herry. Meski tak mengusung target tinggi, dia mengaku sedang menyusun program khusus untuk menatap Olimpiade 2024 Paris.

Rinov/Tari, dan Rehan/Lisa itu punya PR yang banyak dan perlu kerja keras, tapi memang waktunya mepet. Jadi harus lebih pintar-pintar kasih program, masukan-masukan ke mereka.

Sementara itu, dari hasil Guwahati Masters dan BWF World Tour Finals, beberapa wakil Indonesia berhasil mendulang poin yang mendongkrak ranking dunia. Ganda putri Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Alleyssa Rose yang meraih juara Odisha Masters 2023 dan enjuarai turnamen BWF Super 100, membuat Meilysa/Rachel mendapat tambahan 5.500 poin.

Hasil tersebut membuat ranking mereka naik empat tingkat, yang awalnya di posisi 38, kini Meilysa/Rachel menempati peringkat 34 dunia. Kenaikan ranking juga dialami tunggal putra Jonatan Christie. Jojo finis di babak semifinal BWF World Tour Finals 2023. Meski hanya mencapai semifinal, tambahan poin yang didapat Jojo sudah mampu membuat rankingnya naik satu tingkat ke posisi 5. ben/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top