Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Frenkie de Jong Dipagari Barca

Foto : ISTIMEWA

barca

A   A   A   Pengaturan Font

BARCELONA-Presiden Barcelona Joan Laporta bahwa gelandang asal Belanda Frenkie de Jong tidak dijual meskipun ada rumor akan hengkang ke Liga Inggris.

"De Jong adalah pemain Barca dan kecuali jika kami memiliki kebutuhan atau minat untuk menjualnya. Tapi saat ini kami tidak ingin menjualnya," ujar Laporta saat klub memperkenalkan pemain baru Franck Kessie.

"Kami tahu dia memiliki tawaran. Jika suatu saat kami tertarik, kami akan mempertimbangkannya, tetapi saat ini, kami tidak menjual pemain itu," tegas Laporta.

De Jong, 25, telah banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United dan reuni dengan mantan pelatih Ajax Erik ten Hag, yang sedang mempersiapkan musim pertamanya di Old Trafford.

Laporta mengungkapkan klub telah mengajukan penawaran kepada pemain internasional Prancis Ousmane Dembele, yang kontraknya dengan Barca berakhir pada akhir Juni.

"Ousmane bukan lagi pemain Barca dan kami sudah memberikannya tawaran. Dia belum menerimanya, tetapi dia ingin terus berbicara dengan klub. Kami akan terus berbicara, setidaknya untuk saat ini," ujar Laporta.

Laporta juga mengaku makan siang dengan Jorge Mendes, agen bintang sepakbola asal Portugal Cristiano Ronaldo yang dikabarkan ingin hengkang dari Manchester United.

"Kami membahas bursa transfer secara umum, tetapi saya tidak akan merinci apakah dia berbicara kepada saya tentang seorang pemain secara khusus," tandas Laporta.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top