Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Fitriani ke Perempat Final Thailand Open

Foto : AFP/TOSHIFUMI KITAMURA
A   A   A   Pengaturan Font

Sayangnya, langkah ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus terhenti di babak kedua setelah dipaksa menyerah dari peringkat dua dunia Wang Yilyu/Huang Dongping dari China dengan skor 10-21, 17-21.

Di sektor ganda campuran, wakil Indonesia lainnya Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami, Praveen Jordan/ Melati Daeva Oktavianti, dan pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja masih belum bertanding.

Di sektor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil melaju ke babak perempat final setelah menang atas wakil Prancis, Delphine Delrue/Lea Palermo, dengan skor 22-20, 21-19. Di babak perempat final, Jumat (2/8), Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan wakil Korea Chang Ye Na/Kim Hye Rin, yang membuat kejutan dengan menumbangkan unggulan kedua dari Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan dua gim langsung 21-15, 21-9.

Sisakan Marcus/Kevin

Sementara itu, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi satu-satunya wakil Indonesia di babak perempat final ganda putra Thailand Open 2019. "The Minions" melaju ke perempat final setelah menundukkan Zhang Nan/Ou Xuan Yi dari China dengan skor 16-21, 21-13, 21-14, Kamis (1/8).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top