Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Final Liga Champions Berpotensi Dipindahkan karena Ketegangan Russia-Ukraina

Foto : antarafoto

Stadion Krestovsky

A   A   A   Pengaturan Font

Di babak 16 besar Inggris masih menyisakan empat wakilnya yakni Liverpool, Manchester City, Manchester United dan juara bertahan Chelsea, memunculkan prospek All-English Final untuk ketiga kalinya dalam empat musim terakhir dan membuat Wembley bisa jadi opsi lokasi baru, tapi stadion utama Inggris itu sudah mendapat jatah sebagai tuan rumah final musim 2023/24 nanti.

Lagi pula, pada akhir pekan bersamaan dengan final Liga Champions 2021/22 Wembley sudah dijadwalkan menyelenggarakan final playoff promosi divisi Championship ke Liga Premier. Final playoff tersebut dijadwalkan berlangsung pada 29 Mei atau sehari setelah jadwal final Liga Champions.

Setelah dua musim beruntun memindahkan lokasi final Liga Champions dan Liga Europa karena peningkatan kasus COVID-19 serta larangan perjalanan terkait, UEFA sudah punya pengalaman menempuh langkah serupa bila dibutuhkan.

Hanya saja, dengan kondisi belakangan yang minim larangan perjalanan di negara-negara Eropa, UEFA harus bersiap menampung antusiasme para suporter dengan menunjuk kota-kota pengganti yang mampu menampung kedatangan sekira 100 ribu penonton di dalam maupun luar stadion seperti Roma, Paris, Madrid atau Muenchen.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson sempat menyerukan bahwa untuk memindahkan lokasi final dari Russia. "Saya pikir tidak masuk akal sebuah turnamen sepak bola internasional bergengsi dilangsungkan di Rusia setelah invasi terhadap sebuah negara berdaulat," kata Johnson.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top