Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Final Four" Putaran Dua Proliga Bakal Sengit

Foto : ANTARA FOTO/PRASETIA FAUZANI
A   A   A   Pengaturan Font

Final Four Proliga putaran kedua dipastikan bakal sengit dan keras untuk memastikan tiket ke grand final di Yogyakarta.

MALANG - Pertarungan sengit dipastikan bakal terjadi pada babak empat besar (final four) putaran kedua Proliga 2019 di Gelanggang Olahraga (GOR) Ken Arok, Kota Malang, pada 15-17 Februari 2019, yang diikuti oleh tim-tim besar voli Indonesia.

Wakil Direktur Proliga, Regi Nelwan mengatakan bahwa gelaran babak empat besar kali ini, merupakan yang terkeras, baik untuk tim putri maupun tim putra. Hal tersebut dikarenakan semua tim memiliki materi pemain yang rata antara satu dengan lainnya.

"Final four minggu kedua di Kota Malang ini bakal menarik. Menurut kami, ini adalah final four terkeras yang ada di Proliga," kata Regi, dalam jumpa pers Proliga 2019, di Kota Malang, Kamis (14/2).

Pada putaran kedua Proliga 2019 tersebut, untuk tim putra, menghadirkan Jakarta BNI 46, Palembang Bank Sumselbabel, Surabaya Bhayangkara Samator, dan Jakarta Pertamina Energi. Sementara untuk tim putri diisi oleh Jakarta Pertamina Energi, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta BNI 46, dan Bandung Bank BJB Pakuan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top