Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Film Adaptasi "My Annoying Brother" Hadirkan Kisah Lebih Melokal

Foto : ANTARA/Vinny Shoffa Salma

(Dari kiri-kanan) Aktor Kristo Immanuel, Caitlin Halderman, dan Vino G. Bastian saat mempromosikan film "My Annoying Brother" sekaligus menghadiri sesi wawancara khusus di ANTARA Heritage Center, Jakarta Pusat, Kamis (19/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam cerita aslinya, My Annoying Brother mengisahkan hubungan antara kakak-beradik yang awalnya saling membenci. Seiring berjalannya waktu, keduanya semakin dekat hingga sebuah kenyataan pahit harus mereka alami kembali. Akankah kedua kakak-beradik itu menemukan "akhir bahagia" seperti yang mereka inginkan?

Sepakat dengan Vino, Caitlin Halderman yang berperan sebagai Amanda juga merasa adaptasi film My Annoying Brother kali ini memiliki ciri khas tersendiri.

"Dari segi ceritanya seru banget, kita juga pasti menambah 'bumbu-bumbu' yang jadi ciri khasnya juga, banyak naruh hal-hal yang lebih relate sama rakyat Indonesia, kita ada khasnya sendiri," kata Caitlin.

Kristo menambahkan, "(film versi terbarunya) dikasih sentuhan tersendiri oleh sutradara, penulis, dan latarnya jadi Indonesia, ditambah kita banyak main background story-nya yang membuat karakter-karakternya jadi lebih dalam lagi".

Lebih lanjut, para pemain juga tidak merasa khawatir dengan ekspektasi yang mungkin akan dipikirkan oleh penonton. Biasanya, film adaptasi memiliki "tekanan" lebih tinggi karena harus siap dibandingkan dengan karya aslinya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top