Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Feri Bertenaga Listrik Pertama di Inggris, Siap Angkut Penumpang

Foto : VoA/www.plymouthboattrips.co.uk

e-Voyager, kapal angkut penumpang bertenaga listrik pertama di Inggris.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Sebuah perusahaan feri mengembangkan kapal angkut penumpang bertenaga listrik pertama di Inggris. Ambisi mereka adalah mengoperasikan feri listrik berkapasitas 140 penumpang yang dapat beroperasi selama 14 jam sehari dengan sekali pengisian daya.

E-voyager, begitu nama feri kecil itu. Feri berkapasitas 12 penumpang itu telah menempuh berbagai uji coba laut, dan dalam waktu dekat akan segera melayani orang-orang yang melintasi Plymouth Sound, taman laut nasional pertama di Inggris.

Ben Squire, pendiri perusahaan feri "Plymouth Boat Trips", yang mengembangkan e-Voyager, merasa bangga.

"Waktunya sudah tiba. Saya penggemar berat mesin diesel, dan saya mengenalnya sejak berusia 20 tahun. Saya sekarang berusia 45 tahun.Jadi, saya begitu memahaminya. Ada yang keliru dengan mesin diesel, dan saya harus mencari jalan keluarnya. Pertimbangan bisnis yang ramah lingkungan dan anti-polusi merupakan bagian dari pemikiran saya," kata Squire, seperti dilansir VoA, Kamis (1/4).

E-Voyager dulunya adalah kapal diesel. Sebelumnya bernama 'The Mermaid', kapal itu diadaptasi menjadi kapal tanpa emisi. Mesin dieselnya dicopot dan diganti dengan baterai-baterai listrik yang diambil dari mobil kompak Nissan Leaf.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top