Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Felicya Angelista Jadi Ratu di Film Animasi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Untuk pertama kalinya, artis Felicya Angelista mendapat kesempatan ikut terlibat dalam sebuah film animasi. Film layar lebar animasi itu berjudul "Kiko In The Deep Sea", yang diangkat dari serial animasi di televisi. Tentu saja ini pengalaman baru bagi Felicya, bisa menjadi dubber atau pengisi suara, dan di film tersebut, ia kebagian mengisi suara untuk tokoh Ratu.

"Benar-benar aku merasa beruntung banget, karena ini pengalaman pertama, dan aku langsung dapat animasi yang digemari banyak masyarakat. Maksudnya aku bersyukur karena bisa dapat kesempatan untuk jadi dubber di film animasi ini," kata Felicya, di momen peluncuran official poster & trailer film "Kiko In The Deep Sea", di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, baru-baru ini.

Felicya mengisi karakter Ratu, dan harus menjaga gaya bicaranya yang biasanya, agar tak terlalu berlebihan. "Suara sih suara asli aku cuma seorang Felicya kan lebih ekspresif dan kalau di sini aku ditantang untuk lebih layaknya putri itu seperti apa," jelas aktris yang juga berperan di sinetron Dunia Terbalik ini.

Selama dua hari ia merampungkan pekerjaannya sebagai dubber di film tersebut. Felicya juga mengakui ada beberapa tantangan yang dihadapinya dalam memerankan karakter tersebut. Namun ia berhasil melewati tantangan itu dengan juga dibantu oleh sutradara.

"Banyak kesulitan, karena aku anaknya kan ekspresif jadi pasti kesulitannya tuh aku pasti mengeluarkan suara-suara yang berlebihan, seperti teriakan yang terlalu lebay, cara manggilnya terlalu lebay. Pokoknya suaranya benar-benar dikontrol banget, makanya ada sutradara juga yang mendampingi waktu pengisian suara," ungkap Felicya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top