Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Fans Napoli Dukung Koulibaly

Foto : AFP/ CARLO HERMANN
A   A   A   Pengaturan Font

MILAN - Ribuan penggemar Napoli menunjukkan dukungan mereka untuk Kalidou Koulibaly. Bek asal Senegal itu menjadi sasaran rasis dalam laga kontra Inter Milan pada pertengahan pekan lalu. Fans Napoli mengenakan topeng dengan foto Koulibaly sebelum pertandingan Serie A melawan Bologna, Minggu (30/12) WIB.

Poster dengan bertuliskan "Siamo Tutti Koulibaly" ("Kita semua Koulibaly") terlihat di seluruh Stadio San Paolo selama pertandingan yang dimenangkan tuan rumah 3-2.

Pemain kelahiran Prancis, Koulibaly, diejek dengan suara-suara monyet dan nyanyian rasis di San Siro pada hari Rabu. Dia kemudian dikeluarkan dari lapangan karena menyindir wasit dengan sinis.

Serie A kembali beraksi tiga hari setelah bentrokan sengit di Milan di mana seorang pendukung Inter meninggal setelah ditabrak mobil. Para fans menunjukkan solidaritas mereka untuk Koulibaly, mengenakan topeng dengan wajah pemain itu, serta t-shirt bertuliskan namanya.

Para pendukung tuan rumah juga memajang spanduk di depan stadion, "Kita semua Koulibaly: tidak untuk rasisme!", Dengan selebaran di stadion bertuliskan "Kami bersama Kalidou".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top