Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pemulihan Global | Kalibrasi Kebijakan yang Tepat Mampu Pulihkan Ekonomi Global

“Exit Strategy" Harus Gradual

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Dia menambahkan exit strategy jangan hanya dilihat dari sektor ekonomi saja melainkan juga dari sisi tenaga kerja yang turut terganggu mengingat adanya kebutuhan skill terkait IT yang meningkat. "Masalah scarring effect dari sisi trade dan health itu diatasi oleh digitalisasi," katanya.

Kalibrasi Kebijakan

Pada kesempatan sama, Deputi Pertama Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF), Geoffrey Okamoto, optimistis kalibrasi kebijakan secara tepat melalui Presidensi G20 Indonesia akan mampu mengeluarkan global dari dampak krisis pandemi Covid-19.

"Saya optimistis dan percaya bahwa masa depan akan cerah, tetapi tidak berarti kita tidak siap untuk hasil yang berbeda," katanya.

Menurut dia, krisis kesehatan ini akan memiliki dampak berkepanjangan atau scarring effect yang bertahan lama pada ekonomi dan kelompok rentan sehingga kalibrasi kebijakan sangat dibutuhkan. Terlebih lagi, varian Delta yang belum mereda ditambah dengan kemunculan varian Omicron semakin menciptakan ketidakpastian terhadap Covid-19 yang menjadi lebih agresif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top