Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PORTOFOLIO

Erajaya Jual Saham di Axioo

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) melepas kepemilikan sahamnya di dalam PT Axioo International Indonesia (Axioo). Perseroan menjual sebanyak 5.100 lembar saham yang merupakan seluruh saham milik perseroan senilai 658,64 juta rupiah di dalam Axioo.

Sekertaris Perusahaan ERAA, Amelia Allen, mengatakan kepemilikan saham perseroan di dalam Axioo sebanyak 5.100 lembar saham atau 658,64 juta rupiah dijual pada PT Exa Nusa Persada dan perorangan.

Untuk PT Exa Nusa Persada, perseroan menjual sebanyak 5.099 lembar saham dari siapa perseroan memperoleh saham tersebut. Lalu, sebanyak satu lembar saham pada Michael Sugiarto.

"Perseroan menjual saham miliknya di Axioo sebanyak 5.100 lembar saham," ujar dia dalam keterbukaan informasi, Senin (3/7). Adapun emiten importir, ritel, dan distribusi peralatan telekomunikasi tersebut melakukan transaksi penjuakan pada 21 Juni 2017. Dengan pelepasan kepemilikan saham Erajaya di dalam Axioo maka Axioo tidak lagi menjadi bagian dari entitas anak perseroan.


Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top