Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Epson Unggul dalam Pasar Cetak Format Besar

Foto : ISTIMEWA

epson

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Epson memimpin pasar ASEAN sebagai merek nomor satu di pasar pencetakan format besar pada 2022, menurut penyedia intelijen pasar global, International Data Corporation (IDC). Ini diklaim merupakan kualitas dan inovasi Epson di antara para pesaingnya di pasar.

Menurut IDC Worldwide Quarterly Industrial Printer Tracker 2022 Q4, printer format besar Epson berhasil meraih 10 persen pangsa pasar untuk printer format besar dengan tintasolvent, eco-solvent, dan lateks, 43 persen pangsa pasar untuk printer format besar tekstil, dan 19 persen pangsa pasar untuk printer grafis format besar, semuanya di wilayah ASEAN.

"Di Epson, kami terus berinovasi untuk memberikan solusi untuk memenuhi setiap kebutuhan pengguna kami," kata Direktur Regional Produk Komersial dan Industri, Epson Asia Tenggara, Tomohito Morikawa, melalui keterangan tertulis, Senin (22/5).

Ia menambahkan, Teknologi eksklusif yang terpasang pada printer format besar ini menunjukkan komitmen Epson terhadap keunggulan pencetakan. Hal ini dibuktikan dengan kemampuan produk yang dihadirkan dalam memenuhi permintaan pelanggan dalam berbagai persyaratan dan lingkungan pencetakan.

Dedikasi Epson kata Morikawa, terhadap keandalan dan kualitas cetak terbaik telah memungkinkannya untuk mempertahankan posisi kepemimpinannya di kawasan ASEAN. Pengembangan teknologi yang telah dipatenkan, seperti printhead PrecisionCore dan MicroTFP memfasilitasi pencetakan berkecepatan tinggi dan tajam untuk memenuhi setiap kebutuhan pengguna.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top