Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Eksekusi Pasar Kemiri Muka Batal

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

DEPOK - Eksekusi lahan Pasar Kemiri Muka Kota Depok, Jawa Barat ditunda karena situasi pasar tradisional tidak memungkinkan untuk melaksanakan putusan hukum tersebut.

"Kami ingin situasi kondusif tak ada gejolak makanya eksekusi diunda," kata Wakapomsek Beji Kota Depok, Kompol Paryono disela-sela aksi unjukrasa pedagang Pasar Kemiri Muka di Depok, Kamis (19/4).

Menurut rencana Pengadilan Negeri Kota Depok melakukan eksekusi lahan tradisional terbesar di kota Depok ini.

Paryono mengatakan situasi menjelang pelaksanaan pilkada Jawa Barat juga menjadi perhatian agar tercipta suasana kondusif. Sementara itu Koordinator Aksi Damai Pedagang Pasar Kemiri Muka, Lulu Sriono mengatakan para pedagang menolak sampai kapanpun. "Kami berdagang sejak 25 sampai 30 tahun lamanya," kayanya.

Ia heran dengan isu eksekusi yang setiap tahun menjelang bulan Ramadan selalu terjadi. "Kira-kira sudah ada empat kali tapi eksekusi tak terjadi," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top