Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dunia Sambut MotoGP Mandalika

Foto : koran jakarta/m fachri

parade pebalap MotoGP I Warga menyambut iring-iringan parade pebalap MotoGP di Kawsan Jalan Thamrin, Jakarta, Rabu (16/3). Parade pebalap di Jakarta diklaim sebagai yang terbesar pernah dilakukan sepanjang pergelaran MotoGP. Total ada 20 pebalap yang memeriahkan parade tersebut. Dari 20 pebalap, 16 pebalap di antaranya dari kelas MotoGP, dua pebalap dari Moto2, satu pebalap dari Moto3, dan satu pebalap dari Idemitsu Asia Talent Cup (IATC).

A   A   A   Pengaturan Font

Antusiasme pencinta balap motor terhadap gelaran MotoGP Mandalika begitu luar biasa.

JAKARTA - Antusiasme perhelatan MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB pada 18-20 Maret nanti sangat tinggi. Sebanyak 60.000 tiket untuk perhelatan MotoGP yang akan digelar di sirkuit Mandalika sudah ludes terjual.

"Kita tahu juga bahwa target tiket yang kita berikan 60.000 alhamdulillah sudah terjual. Saya harapkan ini menjadi sebuah brand baru negara kita," kata Presiden RI Joko Widodo saat jumpa pers di depan Istana Merdeka ketika melepas para pembalap MotoGP, Rabu (16/3).

Menurut Presiden Jokowi, dengan diselenggarakannya perhelatan ini menandakan bahwa Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara lain yang berhasil menggelar perhelatan MotoGP.

Selain itu, Indonesia juga sudah memiliki sirkuit Mandalika yang kualitasnya sudah diakui di dunia internasional. Terkait keuntungan yang akan diterima negara dari pariwisata perhelatan MotoGP tersebut, Jokowi belum bisa memastikan berapa jumlah yang bakal diterima.

"Kalau event-nya sudah selesai berapa kira-kira yang masuk penontonnya baru dihitung. Setelah event nya selesai dulu ya di hari minggu," kata dia. "Tapi yang jelas dari sisi akomodasi hotel memang masih kita butuh banyak sekali di Mandalika," terang dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top