Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Dukung Target Indonesia Bersih Sampah 2025, Toko MR.DIY Sediakan Dropbox Station

Foto : istimewa

dropbox sampah

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sampah di Indonesia masih menjadi titik persoalan yang belum terselesaikan. Dilansir dari situs resmi Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tahun 2022 mencatat jumlah timbunan sampah nasional mencapai 21,1 juta ton.

Dari total produksi sampah nasional tersebut, 65,71 persen (13,9 juta ton) dapat dikelola melalui proses yang disebut 3R reduce, reuse, recycle). Sedangkan sisanya 34,29 persen (7,2 juta ton) belum terkelola dengan baik.

KLHK sendiri memiliki target untuk mencapai Indonesia Bersih Sampah 2025 dengan target pengelolaan sampah harus mencapai 70 persen. Pola tradisional pengelolaan sampah kumpul, buang, angkut menurut lembaga ini harus ditinggalkan dan masyarakat perlu mulai mengubah perilaku dengan upaya pilah pilih sampah di rumah hingga gaya hidup 3R

Menyadari hal tersebut, merek kebutuhan rumah tangga MR.DIY bersama Rekosistem mengajak masyarakat berpartisipasi dalam program #PilahSampahLebihMudah. Program ini bertujuan untuk memperkenalkan praktik manajemen sampah yang tepat dan berkelanjutan kepada masyarakat, serta mengubah perspektif dalam pengelolaan sampah.

Salah satu inisiatif utama dari program ini adalah penempatandropbox stationdi 10 toko MR.DIY yang tersebar strategis di wilayah Jabodetabek, Bandung, hingga Surabaya. Selain fasilitas tersebut juga melakukan bengkel pengelolaan sampah (waste management workshop) di beberapa sekolah dan PAUD.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top