
Dukung Program Nasional, YBM PLN Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di 18 Lokasi
Antusias warga Kelurahan Karet Tengsin mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis YBM PLN UID Jakarta Raya di Kantor Lurah Karet Tengsin, Jakarta Pusat (17/02).
Foto: ISTIMEWAJakarta, 17 Februari 2025 – Dalam rangka mendukung program kesehatan nasional, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UID Jakarta Raya menggelar Program Kesehatan Masyarakat Keliling (PROKESMASLING).
Program ini merupakan bagian dari pilar kesehatan YBM PLN yang bertujuan memberikan akses layanan kesehatan gratis bagi masyarakat kurang mampu.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menegaskan pentingnya peran PLN dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.
“Kami percaya bahwa listrik bukan hanya infrastruktur, tetapi juga pendorong kesejahteraan. Melalui program ini, kami ingin memastikan bahwa masyarakat tidak hanya mendapatkan akses listrik, tetapi juga layanan kesehatan yang layak untuk mendukung pembangunan berkelanjutan,” ujarnya.
Sepanjang tahun 2025, Prokesmaling akan dilaksanakan pada 18 lokasi tersebar di Jakarta dan sekitarnya. Pemilihan lokasi didasarkan pada kriteria keasnafan zakat, yang memastikan bahwa masyarakat penerima manfaat termasuk dalam golongan asnaf fakir/miskin. Dengan demikian, program ini selaras dengan upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat secara merata.
“Melalui Prokesmasling, kami ingin mendukung program nasional dengan memberikan layanan kesehatan yang mudah diakses bagi masyarakat yang membutuhkan. Kesehatan merupakan hak dasar setiap individu, dan kami ingin memastikan bahwa mereka mendapatkan pelayanan yang layak,” ujar Ketua YBM PLN UID Jakarta Raya, Imam Rosyadi.
Dalam setiap pelaksanaannya, program ini melayani minimal 100 peserta, dengan jumlah yang dapat ditambah sesuai kebutuhan di lokasi tersebut. Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh tim medis yang terdiri dari enam personel, termasuk dokter umum, tenaga medis untuk cek darah dan tensi, serta apoteker.
Selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan ini juga mencakup sosialisasi dan himbauan terkait Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Edukasi ini sejalan dengan program pemerintah dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pola hidup sehat untuk mencegah penyakit. (IKN)
Berita Trending
- 1 Gawat, Kredit Macet Pinjol Kian Mengkhawatirkan, Jumlahnya Sangat Fantastis
- 2 Klasemen Liga 1 Setelah Laga-laga Terakhir Putaran ke-23
- 3 Pendaftaran SNBP Jangan Dilakukan Sekolah
- 4 Dirut BPJS: Syarat Kepesertaan JKN Bukan untuk Mempersulit Jemaah Haji
- 5 Elon Musk Luncurkan Grok 3, Chatbot AI yang Diklaim 'Sangat Pintar'
Berita Terkini
-
Pemerintah Kabupaten Garut Menyiapkan Pangan Murah untuk Kebutuhan Jelang Ramadan
-
Persija Resmi Bermarkas di JIS
-
Pusdaslops Sumatera Utara Mencatat Lahan Pertanian dari 24 KK Terdampak Tanah Longsor
-
Biznet Tingkatkan Kapasitas Bandwidth Pelanggan Sebesar 30 Persen
-
Siap Diresmikan, Penataan Kampung Seni Borobudur Padukan Ekonomi Kreatif dengan Budaya