Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Dubes Australia Serahkan Surat Kepercayaan Kepada Presiden Joko Widodo

Foto : ANTARA/Biro Pers Presiden/Muchlis Jr

Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams (kanan), dalam acara penyerahan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo (kiri) di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (1/9).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams PSM, menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, menyusul ketibaannya di Indonesia pada awal tahun ini.

Dalam keterangan tertulis Kedutaan Besar Australia yang diterima di Jakarta, Rabu (1/9), dikatakan bahwa Williams merupakan Dubes Australia perempuan pertama untuk Indonesia. Dirinya menggantikan Dubes Australia untuk RI sebelumnya yakni Gary Quinlan AO.

"Dubes Williams adalah pejabat senior di Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia (DFAT) dan sebelumnya menjabat sebagai wakil menteri di DFAT," demikian Kedubes Australia.

Dia juga merupakan Dubes Australia untuk Perempuan dan Anak Perempuan yang pertama, menurut keterangan tersebut.

Williams, yang dikatakan memiliki kemampuan berbahasa Indonesia yang baik, memiliki latar belakang studi di bidang Kajian Asia dengan fokus Indonesia, dan mengantongi gelar Magister Antropologi Terapan dan Pembangunan Partisipatif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top