Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dua Raksasa La Liga Tumbang

Foto : AFP/OSCAR DEL POZO
A   A   A   Pengaturan Font

Barca dan Real Madrid mengalami kekalahan mengejutkan dalam laga lanjutan La Liga tengah pekan ini.

MADRID - Barcelona kebobolan dua kali dalam selang 68 detik, sementara gawang Real Madrid tiga kali kebobolan pada babak pertama. Kedua favorit peraih gelar La Liga itu harus menelan kekalahan meski menurunkan kekuatan penuh dalam laga yang berlangsung, Kamis (27/9) dini hari WIB.

Kekalahan Barca 1-2 dari Leganes di Estdio Municipal Butarque, yang tengah berjuang di zona degradasi adalah kejutan lebih lanjut usai Madrid tertinggal 0-3 dari Sevilla setelah 39 menit di Ramon Sanchez Pizjuan. Bagi keduanya, itu adalah kekalahan pertama mereka musim ini. Lemahnya lini pertahanan akan menjadi perhatian utama jelang putaran kedua pertandingan Liga Champions yang akan berlangsung pekan depan.

Usai laga lanjutan La Liga yang berlangsung tengah pekan ini, dari tiga klub besar Spanyol, Atletico Madrid, yang menang atas Huesca pada malam sebelumnya dan berhadapan dengan Real pada hari Sabtu, meraih hasil lebih baik dari dua pesaingnya. Setelah awal yang lambat, tim asuhan Diego Simeone akan melompati Real jika merebut kemenangan di Santiago Bernabeu.

Sevilla memang bisa menjadi menjadi lawan yang tangguh di kandang mereka, namun sedikit yang memperkirakan Leganes mampu menimbulkan kekalahan liga kedua bagi Barcelona dalam 17 bulan terakhir. "Kami berada dalam momen yang sangat sulit dan tidak terduga," ujar pelatih Barca, Ernesto Valverde.

Gerard Pique melakukan kesalahan yang menentukan kekalahan Barca. Kesalahannya memungkinkan Oscar Rodriguez mencetak gol kedua Leganes dalam dua menit yang luar biasa di Estadio Municipal de Butarque. Nabil El Zhar menyamakan kedudukan setelah tendangan voli spektakuler Philippe Coutinho membawa Barca unggul lebih dulu.

Setelah meraih hasil imbang kontra Girona di kandang sendiri pada Minggu, meskipun bermain dengan 10 orang, pemilihan starter dan rotasi yang dilakukan Valverde terbukti tak berhasil. Dia merotasi sejumlah pemain untuk kedua kalinya dalam tiga hari.

M elawan Girona, Coutinho, Ivan Rakitic, Samuel Umtiti di bangku cadangan dan semuanya dimainkan pada babak kedua di Camp Nou. Kali ini Luis Suarez dan Jordi Alba yang dipinggirkan lebih dulu. "Tentu saja pelatih bertanggung jawab, pelatih tim yang kalah selalu merasa bertanggung jawab," ujar Valverde. "Tapi jelas sekarang mudah untuk berbicara tentang rotasi,meski pada akhirnya, pertandingan dianalisis karena hasilnya. Kami tidak bisa memenangkan liga dengan hanya memiliki sebelas pemain," sambungnya.

Barcelona menghadapi Athletic Bilbao pada Sabtu dan kemudian Tottenham di Wembley pada laga Liga Champions empat hari kemudian. kekalahan dari Leganes akan menjadi kekhawatiran mereka. Begitu juga dengan performa Pique. Bek itu juga melakukan kesalahan saat melawan Girona, namun dia hampir pasti menjadi starter melawan Spurs, karena Umtiti diskors.

"Kami harus menilai seluruh tim, bukan individu pemain," ujar Sergio Busquets. "Tidak ada alasan. Kami harus kemasukan gol lebih sedikit dan lebih solid. Hari ini kami belum kehilangan gelar, tapi kehilangan tiga poin kali ini mungkin akan berpengaruh jika kami tidak bangkit," sambungnya.

Buang Kesempatan

Real Madrid memiliki kesempatan untuk ungggul tiga poin di puncak, namun yang terjadi mereka malah tiga kali kebobolan di babak pertama untuk pertama kalinya dalam pertandingan liga sejak 2003. Pada 15 tahun silam mereka juga kalah dengan skor yang sama saat melawan Sevilla.

"Kami memiliki babak pertama yang buruk," ujar pelatih Madrid, Julen Lopetegui. "Terutama di awal, kami tampil buruk, ketika mereka mencetak dua gol dan mengatur tempo permainan," sambungnya.

"Kami harus bangkit, kami memiliki pertandingan penting lainnya dalam tiga hari ke depan. Jadi, untuk saat ini kami memberi selamat kepada Sevilla dan mengakui kami tidak bermain seperti yang kami inginkan," tandasnya. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top