Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dortmund Atasi Liverpool

Foto : AFP/JIM WATSON
A   A   A   Pengaturan Font

Penjaga gawang termahal di dunia, Alisson bisa mendapatkan debutnya melawan Napoli 4 Agustus mendatang.

LOS ANGELES - Pemain asal Amerika Serikat Christian Pulisic mencetak dua gol pada babak kedua untuk memastikan kemenangan Borussia Dortmund 3-1 atas Liverpool.

Pada pertandingan International Champions Cup di North Carolina, Senin (23/7) dini hari WIB itu , Pulisic nyaris mencetak hattrick di menit ke-93, tapi tembakannya gagal bersarang di jaring gawang Liverpool.

Dengan Mohamed Salah, Pedro Chirivella, Georginio Wijnaldum, Sadio Mane dan Marko Grujic tak diturunkan, Liverpool memainkan tim yang tidak berpengalaman di Stadion Bank of America di Charlotte, North Carolina.

Bek asal Belanda Virgil van Dijk membuka skor untuk Liverpool di menit ke-25 dengan sundulan menyambut umpan silang sempurna dari Andrew Robertson. Peluang terbaik Dortmund untuk mencetak gol di babak pertama adalah tembakan sudut oleh Marius Wolf, namun kiper Liverpool Loris Karius dengan mudah mengatasinya.

Kedua tim mengganti beberapa pemain saat memulai babak kedua yang membuat permainan tim asal Jerman mulai hidup.

Pemain Liverpool Sheyi Ojo memiliki kesempatan untuk membuat timnya menambah keunggulan di menit ke-64 tetapi tendangannya dibelokkan oleh kiper Marwin Hitz dan kemudian memantul ke mistar gawang.

Pulisic kemudian menjadi pahlawan kemenangan bagi Dortmund. Dia menyamakan kedudukan pada menit ke-66 melalui penalti. Pulisic kembali mencetak gol pada menit ke-89 lewat kerja sama dengan rekan setimnya Marcel Schmelzer.

Pulisic hampir mencetak hattrick di menit ke-93, namun upayanya yang gagal berhasil dituntaskan rekan setimnya Jacob Bruun Larsen. Gol itu memastikan kemenangan telak Dortmund pada laga pembuka mereka di turnamen pra musim yang diikuti 18 tim.

Debut Alisson

Penjaga gawang termahal di dunia milik Liverpool, Alisson bisa mendapatkan debutnya bermain bagi klub Merseyside saat melawan tim Serie A Napoli dalam pertandingan pra-musim pada 4 Agustus mendatang. Hal itu diungkap pelatih "The Reds", Klopp.

Liverpool mendatangkan kiper asal Brasil Alisson dari AS Roma bulan ini. Dia memecahkan rekor dunia untuk transfer kiper dalam kesepakatan senilai hingga 72,5 juta euro (1,2 triliun rupiah).

"Dia sangat ingin untuk bermain. Dia bisa saja bergabung dengan kami di sini di Amerika tetapi itu sama sekali tidak masuk akal," ujar Klopp dalam konferensi pers di Charlotte, North Carolina, usai kekalahan dari Dortmund.

"Dia memiliki tahun yang panjang dan sebagai pemain berkostum nomor satu di Brasil, itu adalah tahun yang cukup intens, jadi saya mengirimnya berlibur lagi. Saya akan mengatakan dia akan bermain di Dublin (melawan Napoli)," sambungnya.

Alisson, 25, diharapkan menggantikan Karius sebagai penjaga gawang pilihan pertama dengan kiper klub lainnya Simon Mignolet akan turun pada urutan pilihan yang lebih rendah.

Klopp membela kiper asal Jerman, Karius, yang disalahkan atas dua gol Real Madrid ketika tim asal Spanyol itu mengalahkan Liverpool 3-1 di final Liga Champions pada bulan Mei lalu.

"Kami membutuhkan skuad yang lebih kuat dan Loris adalah penjaga gawang yang luar biasa. Itu faktanya. Tidak ada yang lain," jelas Klopp.

"Pekerjaan saya bersama dengan Michael Edwards (direktur olahraga) dan Mike Gordon (presiden klub) untuk memboyong pemain terbaik tersedia untuk Liverpool. Itulah yang kami coba lakukan," sambungnya.

Liverpool selanjutnya menghadapi juara Liga Inggris Manchester City di New York pada Rabu (25/7) waktu setempat sebelum menghadapi Manchester United di Michigan akhir pekan ini.

Mereka kemudian bermain dengan Napoli di Dublin dan Torino di Anfield. Tim asuhan Klopp bertemu West Ham United pada pertandingan pertama Liga Inggris musim ini, 12 Agustus mendatang. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top