Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

DKI Jakarta raih 140 Medali di POMNas XVIII

Foto : ANTARA/HO-Dispora DKI Jakarta

Kontingen DKI Jakarta menjadi Juara Umum dalam ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII yang digelar di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Rabu (22/11/2023). DKI Jakarta meraih 140 medali, yakni 68 medali emas, 34 medali perak, dan 38 medali perunggu.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut dia, raihan prestasi ini harus disikapi secara positif oleh para atlet agar ke depan bisa meraih prestasi lebih tinggi lagi pada kompetisi-kompetisi berikutnya baik di level nasional maupun internasional.

Sehingga, tidak hanya bisa membawa nama baik DKI Jakarta, tapi juga mengharumkan Indonesia di tingkat dunia.

"Paling dekat kita akan ada PON XXI di Aceh dan Sumut tahun depan. Ini juga harus dipersiapkan secara baik agar Jakarta juga bisa menjadi Juara Umum," tuturnya.

Andri mengingatkan kepada para atlet agar terus giat berlatih, selalu berdoa, serta meminta restu kepada orang tua agar semua yang dicita-citakan dapat tercapai.

"InsyaAllah atlet-atlet DKI, atlet Indonesia, pasti bisa bersaing dengan atlet luar negeri di kancah lokal dan internasional. Sukses Jakarta untuk Indonesia," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Sujar

Komentar

Komentar
()

Top