Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Djokovic Atasi Tsitsipas di Laga Pembuka ATP Finals

Foto : istimewa

Novak Djokovic

A   A   A   Pengaturan Font

TURIN - Novak Djokovic mengalahkan Stefanos Tsitsipas 6-4, 7-6 (7/4) dalam laga pembuka ATP Finals di Turin, Italia, Senin (14/11) waktu setempat. Hasil ini mengakhiri harapan petenis Yunani itu untuk menyelesaikan tahun 2022 di peringkat satu dunia.

Djokovic berada di peringkat delapan karena melewatkan dua Grand Slam akibat status tak mau divaksin. Dia diusir dari Australia, di mana dia sedianya mengikuti Australia Open. Tapi karena tak vaksin, dia diusir dari Negeri Kanguru.

Australia Open edisi 2023 dimulai 16 Januari, Djokovic mengatakan pengacaranya sedang berbicara dengan pejabat Australia. Mereka belum mencapai kesepakatan. "Belum ada yang resmi," ujarnya. "Kami sedang menunggu. Mereka sedang berkomunikasi dengan pemerintah Australia. Hanya itu yang bisa saya sampaikan untuk saat ini," sambungnya.

Di ATP Finals, Djokovic mengejar gelar keenam dalam ajang penutup musim, sebelumnya dikenal sebagai Masters Cup, - yang mempertemukan delapan pemain peringkat teratas musim ini. Petenis Serbia ini mematahkan servis Tsitsipas pada game pembuka dan dengan mudah merebut set pertama.

"Game pertama sangat penting untuk mematahkan servisnya guna menambah kepercayaan diri saya. Pertandingan berjalan ketat," sambungnya. Kekalahan Tsitsipas membuat Carlos Alcaraz yang cedera akan mengakhiri 2022 di peringkat teratas, kecuali Rafael Nadal, (yang kalah dalam pertandingan pembukaannya) memenangkan ATP Finals.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top