Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dikembangkan, Teknologi Modern Pengelolaan Air Limbah

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Tim peneliti dari Korea, Dr. Jae-woo Choi dan Dr. Kyung-won Jung mengumumkan bahwa mereka berhasil mengembangkan proses pengolahan air limbah modern. Teknik ini menggunakan produk sampingan pertanian yang efektif menghilangkan polutan dan hormon lingkungan, yang dikenal sebagai pengganggu endokrin.

Limbah dan air limbah yang dihasilkan sebagai produk samping industri sering mengandung sejumlah besar polutan dan hormon lingkungan (pengganggu endokrin). Karena hormon lingkungan tidak mudah rusak, mereka dapat memiliki efek negatif yang signifikan pada lingkungan dan tubuh manusia. Untuk mencegah hal ini, diperlukan suatu cara mengeluarkan hormon lingkungan.

Kinerja katalis yang saat ini digunakan untuk memproses air limbah biasanya kemampuanya turun secara signifikan seiring waktu. Karena efisiensi tinggi sulit untuk dicapai, kerugian terbesar dari proses yang ada adalah biaya tinggi.

Selain itu, penelitian yang dilakukan sejauh ini sebagian besar berfokus pada pengembangan katalis zat tunggal dan peningkatan kinerjanya. Sedikit penelitian yang dilakukan pada pengembangan katalis nanokomposit ramah lingkungan yang mampu menghilangkan hormon lingkungan dari air limbah.

Tim peneliti KIST, yang dipimpin oleh Dr. Jae-woo Choi dan Dr. Kyung-won Jung, menggunakan biochar, yang ramah lingkungan dan terbuat dari produk sampingan pertanian, untuk mengembangkan proses pengolahan air limbah yang secara efektif menghilangkan polutan dan hormon lingkungan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top