Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dewan Pendidikan Mesti Mampu Bekerja Profesional

Foto : Antara/Pradita Kurniawan Syah

Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, Fatma Hanum

A   A   A   Pengaturan Font

BEKASI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi mendorong dewan pendidikan yang segera terbentuk mampu bekerja secara profesional agar persoalan pendidikan dapat tertangani dengan baik. "Kami menaruh harapan besar kepada anggota dewan pendidikan yang segera terpilih. Semoga mereka mampu menjawab berbagai problematika pendidikan Bekasi," kata Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, Fatma Hanum, Selasa (2/8).
Menurut dia, untuk mendapatkan struktur kepengurusan dewan pendidikan yang profesional, dibutuhkan skema pemilihan secara normatif, sesuai dengan prosedur yang tepat. "Secara normatif, kami mendukung upaya pemerintah daerah membentuk dewan pendidikan dengan syarat, prosedur, dan sisi substansi betul-betul komitmen bersama," katanya.
Struktur anggota dewan pendidikan sedianya diisi orang-orang yang dapat bekerja secara profesional serta memiliki wawasan dan pengetahuan luas agar bisa menyelesaikan persoalan pendidikan. Fatma menyebutkan sejumlah permasalahan pendidikan yang menjadi prioritas untuk segera diselesaikan, antara lain peningkatan indeks pembangunan manusia, perbaikan sarana pendidikan, serta kepastian status lahan sekolah.
"Dewan pendidikan harus mampu menjalankan tugas, menyelesaikan persoalan pendidikan, serta menjadi katalisator agar pendidikan lebih baik," ucapnya. Pemerintah Kabupaten Bekasi membuka pendaftaran calon anggota dewan pendidikan 2022-2027. "Sampai kini, sudah ada 70 pendaftar," kata Ketua Panitia Pemilihan Dewan Pendidikan Kabupaten Bekasi, Prof Dr Muhtar Solihin.
Dia mengatakan pendaftaran calon anggota Dewan Pendidikan Kabupaten Bekasi ini terbuka bagi semua, asalkan memenuhi kualifikasi dan persyaratan. "Kabupaten Bekasi terbuka sehingga akses hidup dan persaingan bersifat terbuka. Ini termasuk calon dewan pendidikan," ucapnya.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top