Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dekatkan dengan Pelanggan, Viva Apotek Tambah Jumlah Toko 

Foto : istimewa

viva apotek

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Perusahaan layanan kesehatan Viva Apotek resmi membuka toko (outlet) barunya di Jakarta, yang berada di lantai LG Mal Taman Anggrek. Pembukaan cabang yang dilakukan pada 29 September 2012 ini merupakan bagian dari perluasan jaringan toko.

Head of Pharma Business Viva Apotek, Ni Ketut Sukartiwi mengatakan, pembukaan cabang tersebut merupakan bagian dari ekspansi di sejumlah kota besar di Indonesia yang telah berlangsung sejak awal 2023. Perluasan jaringan ini dilakukan demi mendekatkan diri kepada konsumen, dengan strategi baru yang berfokus pada ketersediaan produk kesehatan Ibu dan Anak yang berkualitas.

Beroperasi sejak tahun 2012 Viva Apotek telah memiliki 112 cabang yang tersebar di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur dan Bali. Sebelum pembukaan cabang baru di Mal Taman Anggrek, jaringan Viva Apotek juga membuka toko baru di sejumlah kota di Indonesia, yaitu di Surabaya, Medan, Bandung, dan Semarang.

"Tempat-tempat umum semisal SPBU hingga pusat perbelanjaan dipilih menjadi lokasi outlet baru agar lebih dekat menjangkau konsumen," ujar melalui siaran pers di Jakarta Selasa (3/10

Sebelumnya Viva Apotek telah membuka toko baru di Semarang tepatnya di Jl. Prof. Soedarto S.H. No. 45. Untuk Bandung, di kompleks SPBU COCO Dago yang berada di Jl. Ir. H. Djuanda No.139. Sementara itu di Medan, berada di Jl. Kapten Muslim No.9.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top