Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Daya Tarik Budaya Lokal Pecinan Glodok

Foto : ANTARA/HO-Humas Pemprov DKI Jakarta.

Ilustrasi Gapura Pecinan atau Chinatown di Glodok menjadi ikon baru Jakarta yang baru diresmikan Pemprov DKI di Jakarta Barat, Kamis (30/6/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

“Kami memperkenalkannya sebagai salah satu destinasi wisata budaya yang kaya akan sejarah dan kearifan lokal, serta menjadi pusat kegiatan ekonomi dan budaya Tionghoa."

Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat memperkenalkan budaya lokal Pecinan Glodok kepada masyarakat agar dapat memahami potensi dan keragaman budaya dari cagar budaya di kawasan tersebut.

"Kami memperkenalkannya sebagai salah satu destinasi wisata budaya yang kaya akan sejarah dan kearifan lokal, serta menjadi pusat kegiatan ekonomi dan budaya Tionghoa," kata Wakil Wali Kota (Walkot) Administrasi Jakarta Pusat Chaidir di Jakarta, Kamis (18/7), pada ajang Pembinaan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) 2024 bertema "Menuju Desa Wisata Pecinan Glodok".

Menurut dia lewat ajang tersebut, peserta diajak berkunjung dan berkeliling untuk mendapatkan pengalaman langsung berinteraksi dengan budaya lokal.

"Lewat cara ini peserta tidak hanya mendapatkan wawasan tentang sejarah dan tradisi Tionghoa tetapi juga bisa mengenal dan menghargai lebih jauh keberagaman budayanya," ucap Chaidir.

Chaidir menyebut, kegiatan Pokdarwis 2024 ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun oleh Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Jakarta Pusat agar masyarakat mengetahui dan mengenal desa wisata yang menjadi cagar budaya di wilayahnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : andes
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top