Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Curiga Kebocoran Gas, Rusia Sebut Aksi Terorisme Ada di Belakang Insiden Ini

Foto : VOA/AP

Kebocoran gas di Laut Baltik dari pipa Nord Stream difoto dari pesawat penjaga pantai Swedia pada 27 September 2022. Kebocoran keempat saluran pipa Nord Stream dilaporkan di selatan Swedia. Sebelumnya tiga kebocoran terjadi di dua lokasi lepas pantai Denmark.

A   A   A   Pengaturan Font

Gedung Putih membuyarkan tuduhan Rusia, bahwa kerusakan Nord Stream adalah tanggung jawab Rusia. Gedung Putih juga mengatakan, komentar Biden merujuk pada upaya saat itu untuk mengamankan sertifikasi yang membawa Nord Stream 2 untuk penggunaan komersial.

Kebocoran saluran pipa Nord Stream 1 mungkin dapat dihentikan pada hari Senin, kata operator saluran pipa kepada Reuters.

Namun juru bicara Nord Stream AG mengatakan tidak mungkin meramalkan kapan pengoperasian saluran pipa, sampai kerusakan diperhitungkan.

Rusia telah menghentikan pengiriman gas melalui Nord Stream 1. Sanksi Barat telah menghambat operasional saluran pipa tersebut.

Ketika pertama kali kebocoran terdeteksi, terdapat gas di dalam kedua saluran pipa yang memasok gas ke Eropa itu.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top