Curhat Jokowi Soal Kenaikan Harga BBM: Ini Pilihan Terakhir
Presiden Jokowi didampingi sejumlah menteri menyampaikan pernyataan perihal pengalihan subsidi BBM di Istana Merdeka Jakarta, Sabtu (3/9)
Pemerintah resmi menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite, Solar dan Pertamax. Adapun kenaikan tersebut berlaku sejak Sabtu lalu (3/9) pukul 14.30 WIB.
Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, pemerintah telah berupaya sekuat tenaga melindungi rakyat dari gejolak harga minyak dunia.
"Saya sebetulnya ingin harga BBM di dalam negeri tetap terjangkau dengan memberikan subsidi dari APBN," kata Jokowi saat jumpa pers di Istana Merdeka Jakarta, dikutip Senin (5/9).
Namun, kata Jokowi, anggaran subsidi dan kompensasi BBM tahun 2022 telah mencapai Rp502,4 triliun. Jumlah tersebut telah meningkat tiga kali lipat dari Rp152,5 triliun, dan akan terus meningkat.
Jokowi juga menambahkan, subsidi yang diprioritaskan untuk masyarakat kurang mampu itu, justru 70 persen dinikmati kelompok masyarakat yang mampu.
Halaman Selanjutnya....
Editor : Fiter Bagus
Komentar
()Muat lainnya