Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

City Pecahkan Rekor Liga Inggris

Foto : AFP/Oli SCARFF
A   A   A   Pengaturan Font

MANCHETSER - Manchester City yang telah merebut mahkota Liga Inggris melanjutkan musim luar biasa mereka dengan memecahkan rekor untuk perolehan poin gol yang dicetak dan jumlah kemenangan, usai menaklukkan Brighton 3-1, Kamis (10/5) dini hari WIB.

City mengoleksi 105 gol, 97 poin dan 31 kemenangan. Torehan itu mengungguli rekor sebelumnya dalam satu musim yang ditetapkan Chelsea. "The Blues" mengoleksi 30 kemenangan, 103 gol dan 95 poin.

Tim asuhan Pep Guardiola itu bulan lalu telah menyegel gelar dengan lima pertandingan tersisa. Mereka kini unggul 20 poin di atas pesaing terdekat, Manchester United. City bisa menjadi tim pertama yang meraih 100 poin jika mereka mengalahkan Southampton pada laga terakhir pada hari Minggu.

Gelandang veteran Yaya Toure dijadikan kapten pada penampilan terakhirnya di kandang. Kemenangan City di Etihad Stadium diraih lewat gol dicetak Danilo, Bernardo Silva dan Fernandinho. Leonardo Ulloa mencetak gol hiburan bagi tim tamu.

Leroy Sane juga bersinar, setelah dia berkontribusi pada tiga gol yang dicetak City pada laga tersebut. Sementara Toure mengakhiri delapan musim luar biasanya bersama City.

Toure dimainkan menjadi starter untuk pertama kali musim ini. Vincent Kompany menyerahkan ban kapten kepada pemain asal Pantai Gading itu. Toure bermain 85 menit sebelum ditarik keluar lapangan dengan tepuk tangan meriah mengiringinya.

"Terima kasih telah menjadi rekan setim yang luar biasa. Jika ada yang akan menjadi legenda di klub ini, maka itu adalah pria ini," ujar Kompany.

Toure yang kini berusia 34 tahun telah memenangkan tiga gelar Liga Inggris dan empat trofi non liga selama delapan musim di City.

Ini dalah kali pertama dia menjadi starter di Liga Inggris musim ini dengan sembilan penampilan sebelumnya datang dari bangku cadangan.

Gol kemenangan saat mengalahkan Manchester United di semifinal Piala FA 2011 dipilih Toure sebagai momen favoritnya di klub. "Yang paling penting adalah gol melawan MU," ujarnya tentang hal paling dikenang bersama City. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top