Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

CIMB Niaga Luncurkan Digital Branch Berkonsep Hybrid di PIK

Foto : Istimewa

Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan (tiga kanan) bersama Direktur Konsumer Banking CIMB Niaga Noviady (kedua kiri) dan Chief of Network & Digital Banking CIMB Niaga, Budiman Tanjung (kanan) serta jajarannya saat peresmian Digital Branch dengan konsep hybrid di Pantai Indah Kapuk (PIK) Jumat (25/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Layanan digital tersebut menjadi nilai tambah yang semakin melengkapi layanan dan fasilitas utama kantor cabang konvensional seperti customer service, teller, serta CIMB Preferred Lounge dan Safety Deposit Box di beberapa kantor cabang.

Turut hadir dalam Peresmian Digital Branch yaitu Chief of Network & Digital Banking CIMB Niaga Budiman Tanjung, Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Noviady Wahyudi, serta jajaran manajemen, nasabah, dan staf CIMB Niaga.

Dibukanya Digital Branch tersebut semakin melengkapi layanan yang telah ada sebelumnya yaitu Kantor Cabang dan Digital Lounge. Per 30 Juni 2023, jaringan CIMB Niaga secara nasional didukung 412 kantor cabang dan jaringan (termasuk 36 Digital Lounge), 3.996 ATM (termasuk cash remittance machine and multidenom deposit machine), dan 453.483 electronic data capture ("EDC & QR").

Dukung Sustainability

Selain menerapkan konsep hybrid, Digital Branch juga mengusung konsep sustainability dengan meminimalisir pemakaian kertas dan mengutamakan penggunaan furniture dari pengrajin UKM lokal. Hal itu sejalan dengan kebijakan green office policy yang merupakan bagian dari komitmen CIMB Niaga terhadap implementasi Sustainable Development Goals (SDGs) dalam kegiatan operasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top