Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kinerja 2018

CIMB Niaga Bukukan Laba Rp3,5 Triliun

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Bank CIMB Niaga melaporkan kinerja perseroan pada tahun 2018 dengan memperoleh laba laba bersih konsolidasi (diaudit) sebesar 3,5 triliun rupiah atau naik sebesar 16,9 persen secara year on year (yoy) atau tahunan, menghasilkan earnings per share (EPS) sebesar 139,67 rupiah.

Pertumbuhan laba bersih tersebut didukung oleh pendapatan nonbunga atau non interest income yang naik sebesar 13,8 persen menjadi 3,8 triliun rupiah, serta penurunan pada biaya kredit sebesar 63 bps, dari 2,26 persen menjadi 1,63 persen.

Presiden Direktur CIMB Niaga Tigor M Siahaan mengatakan kinerja perseroan pada 2018 mengalami kemajuan di tengah proses rekalibrasi bisnis dan kondisi pasar yang menantang. Sejalan dengan aspirasi untuk tetap fokus pada kualitas aset, biaya pencadangan turun sebesar 25,7 persen yang menghasilkan penurunan pada biaya kredit dari 2,26 persen pada 2017 menjadi 1,63 persen sepanjang 2018.

"Pencapaian ini berkontribusi pada perolehan laba bersih yang tumbuh 16,9 persen yoy menjadi 3,5 triliun rupiah. Kami akan terus menjaga target pertumbuhan sekaligus memperhatikan kualitas aset," kata Tigor.

Lebih lanjut, Tigor mengatakan dengan total aset mencapai 266,8 triliun rupiah per 31 Desember 2018, CIMB Niaga mempertahankan posisinya sebagai bank swasta terbesar kedua di Indonesia dari sisi aset.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top