Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cavaliers Resmi Pecat Pelatih Tyronn Lue

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

CLEVALAND - Tim bola basket NBA, Cleveland Cavaliers, mengumumkan mereka secara resmi telah memecat Tyronn Lue dari jabatan pelatih kepala dan menunjuk Larry Drew sebagai pelatih kepala sementara.

Pengumuman itu disampaikan oleh General Manager Cavaliers, Koby Altman, pada Senin (29/10) dini hari WIB, demikian disiarkan laman resmi tim, menyusul awal musim yang buruk dengan catatan nirkemanangan dalam enam pertandingan. "Ini merupakan keputusan sulit. Apalagi Coach Lue telah bersama kami dalam lebih dari empat tahun terakhir, dan kami mencapai empat final beruntun bersamanya," ujar Altman.

Kendati mengaku menghormati dan menghargai capaian Lue mendampingi Cavaliers menjuarai NBA pada 2016 silam dalam kondisi tak diunggulkan, Altman menilai saat ini situasinya berbeda. "Ini tim yang berbeda, yang membutuhkan suara dan pendekatan lain demi perubahan ini," katanya.

Sepeninggal megabintang LeBron James ke Los Angeles Lakers dengan status bebas kontrak pada musim panas lalu, Cavaliers mengawali musim dengan cara terburuk yakni nirkemenangan dalam enam pertandingan pertama.

Enam kekalahan tersebut, membuat Lue memiliki catatan 128 kali menang dan 83 kala sepanajng menangani Cavaliers di musim reguler, sedangkan di fase playoff catatannya beruap 41-20.

Larry Drew saat mendampingi Cleveland Cavaliers dalam laga melawan New Orleans Pelicans di Quicken Loans Arena, Ohio, Amerika Serikat, 30 Maret 2018, ketika Tyronn Lue tengah menjalani pengobatan. (cavs.com) Drew, penggati Lue, merupakan pendamping pelatih kepala Cavaliers sejak September 2016, sebelumnya pada 2014-2016 ia menjabat asisten pelatih.

Ia pernah berpengalaman menjadi pelatih kepala Milwaukee Bucks pada 2013-2014. Drew juga selalu mengantarkan Atlanta Hawks ke fase playoff selama ia menanganinya pada 2010-2013. Drew juga sempat mendampingi Cavaliers dalam beberapa pertandingan di bulan Maret dan April 2018 selama Lue menjalani pengobatan atas masalah kesehatan yang dihadapinya.

Sementara itu, Oklahoma City Thunder akhirnya merasakan kemenangan perdana mereka musim ini setelah mengalahkan Phoenix Suns 117-110 dalam laga lanjutan NBA di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma, Amerika Serikat, Senin WIB.

Dua bintang Thunder, Russell Westbrook dan Paul George, sama-sama mencetak 23 poin bagi timnya yang mencapai tingkat akurasi tembakan 50 persen dalam kemenangan tersebut. AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top