Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cara Hemat Pakai Token Listrik

Foto : ANTARA/PLN
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Cara hemat pemakaian token listrik perlu diketahui dan penting dilakukan guna menjaga biaya belanja bulanan tetap stabil, sekaligus menghemat energi.

Hemat token listrik tidak hanya perlu dilakukan kalangan yang sudah berumah tangga. Mahasiswa/i yang tinggal di kost juga perlu memahami cara hemat token listrik untuk menghemat pengeluaran bulanan.

Berikut tips untuk menghemat token listrik:

  1. Pastikan alat elektronik sesuai kebutuhan

- Pilih jenis alat elektronik yang sesuai kebutuhan,

- Pakai alat tersebut dan jangan sampai tambah penggunaan listrik,

- Pastikan alat tersebut memiliki fitur hemat daya.

  1. Gunakan alat elektronik seperlunya

- Tak semua waktu Anda menggunakan alat elektronik, sesuaikanlah dengan kebutuhan,

- Pakailah listrik dengan bijak agar pengeluaran tetap ringan sehingga tak sering isi token listrik.

  1. Ganti lampu tipe LED

Ketimbang lampu pijar, lampu LED ternyata lebih hemat daya dengan pancaran sinar yang lebih terang. Gantilah lampu rumah Anda dengan LED, khususnya untuk ruangan yang memerlukan pencahayaan optimal.

  1. Gunakan alat alternatif untuk elektronik

Terdapat berbagai alat alternatif elektronik yang dapat berfungsi baik. Contohnya ganti PC dengan konsumsi daya yang besar dengan laptop. Anda juga bisa mengganti dispenser air minum dengan konsumsi daya listrik yang besar dengan dispenser dengan daya listrik yang lebih kecil.

  1. Manfaatkan voucher untuk beli token

Carilah promo voucher yang dapat meringankan harga token. Sejumlah e-wallet biasanya menyediakan promo voucher dengan harga yang cukup terjangkau di momen-momen tertentu.

  1. Cabut pengisi daya setelah digunakan

Cara paling ampuh untuk mencegah aliran listrik berlebih adalah mencabut pengisi daya setelah perangkat telah sepenuhnya terisi. Pastikan pengisi daya tidak menempel pada stop kontak untuk pengeluaran berlebih.

  1. Pastikan ventilasi udara baik

Penggunaan kipas angin elektrik dan AC dapat membuat pengeluaran listrik secara berlebih. Untuk mengatasi hal tersebut, buka jendela dan pintu serta pastikan ventilasi udara dalam ruangan baik agar angin alami dapat menyegarkan. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top