Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemanasan Global

Bumi Catat Suhu Terpanas pada Juni Selama 13 Bulan Beruntun

Foto : AFP/ANGELA WEISS

Anak-anak mendinginkan diri dengan air dari hidran saat gelombang panas di wilayah Bronx, New York, AS, Jumat (11/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Lautan Global

Suhu permukaan laut berada di atas rata-rata di sebagian besar wilayah, sementara sebagian kawasan Pasifik timur dan Pasifik tenggara tropis berada di bawah rata-rata. Lautan global telah mencatatkan rekor suhu terpanas sejak April 2023.

Selain itu, laporan tersebut menunjukkan pada periode Januari-Juni, suhu permukaan global mencapai 1,29 derajat Celsius di atas rata-rata abad ke-20, menjadikannya periode terpanas yang pernah tercatat. Amerika Selatan, Eropa, dan Afrika masing-masing mencatatkan periode terpanas sepanjang tahun ini, sedangkan Amerika Utara mencatatkan periode terpanas kedua.

Luas tutupan salju di Belahan Bumi Utara pada Juni merupakan yang terkecil ke-12 yang pernah tercatat. Secara umum, tutupan salju berada di bawah rata-rata di sebagian besar wilayah, kecuali sebagian Siberia bagian barat dan sebagian kecil Tiongkok, Pakistan, dan Kanada barat jauh, yang berada di atas rata-rata.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top