Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bukannya Tidak Berambisi, Pemimpin Hong Kong Carrie Lam Tak Mau Maju Lagi di Pemilu 2022 Karena Alasan Ini

Foto : VOA/AP

Kepala Eksekutif Hong Kong Carrie Lam berbicara dalam konferensi pers di Hong Kong, pada 23 November 2021.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemimpin Hong Kong Carrie Lam mengatakan pada Senin (4/4) bahwa dia tidak akan mencalonkan diri untuk masa jabatan periode kedua. Lam telah memerintah kota yang merupakan pusat keuangan global tersebut di saat protes anti-pemerintah kerap terjadi dan pandemi Covid-19 menghantam wilayah Tiongkok itu, dua hal yang belum pernah terjadi sebelumnya.

VOA melaporkan, Senin (4/4), pengumuman Lam tersebut datang ketika media mengatakan Kepala Sekretaris John Lee, pejabat paling senior kedua di Hong Kong, akan mengundurkan diri karena akan maju dalam pemilihan pada Mei 2022.

"Hanya ada satu pertimbangan dan itu adalah keluarga. Saya telah memberi tahu semua orang sebelumnya bahwa keluarga adalah prioritas pertama saya," kata Lam pada konferensi pers regular, sebagaimana dikutip dariReuters.

"Mereka pikir sudah waktunya saya pulang," tegasnya.

Dia menolak mengomentari kandidat potensial yang dapat menggantikannya. Ia mengatakan belum memutuskan rencana masa depannya.

Lam, lahir di Hong Kong yang dikuasai Inggris pada 1957 dan seorang pegawai negeri seumur hidup yang menggambarkan dirinya sebagai seorang Katolik yang taat. Ia mulai menjabat sebagai pemimpin Hong Kong pada 2017 dengan janji untuk menyatukan sebuah kota yang semakin membenci cengkeraman Beijing.

Dua tahun kemudian, jutaan pendukung demokrasi turun ke jalan dalam protes anti-pemerintah yang terkadang disertai kekerasan. Kerusuhan menyebabkan Beijing memberlakukan undang-undang keamanan nasional pada Juni 2020, memberinya lebih banyak kekuatan dari sebelumnya untuk membentuk kehidupan di Hong Kong.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top