Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bryan Singer Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sutradara film nominasi Oscar "Bohemian Rhapsody", Bryan Singer (53), dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur, dalam sebuah paparan yang diterbitkan oleh The Atlantic seperti dilansir Time, Rabu (23/1) waktu setempat.

The Atlantic pada Rabu menerbitkan artikel panjang berdasarkan investigasi 12 bulan. Artikel merinci kisah empat terduga korban yang mengatakan mereka dirayu dan dianiaya oleh sutradara "Bohemian Rhapsody" itu saat masih di bawah umur. Tiga dari pria itu berbicara dengan syarat anonimitas. Victor Valdovinos mengatakan dia dianiaya oleh Singer pada 1998 di set film "Apt Pupil" ketika dia berada di kelas tujuh.

Kantor Kejaksaan Distrik Los Angeles sebelumnya menyelidiki klaim bahwa ada anak laki-laki yang dipaksa telanjang untuk adegan mandi di "Apt Pupil", namun menolak untuk mengajukan tuntutan. Tuntutan yang diajukan oleh keluarga anak di bawah umur yang terlibat kasus itu diselesaikan di luar pengadilan.

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan melalui pengacaranya, Singer membantah klaim tersebut dan menyebut artikel The Atlantic sebagai "potongan homofobia" yang menurutnya "tepat waktu" untuk mengambil keuntungan dari keberhasilan "Bohemian Rhapsody."

Film biografi Freddie Mercury pada Selasa dinominasikan untuk lima Oscar, termasuk film terbaik. Singer diberhentikan sebagai sutradara "Bohemian Rhapsody" selama pengambilan gambar setelah beberapa kali absen selama produksi di London. Nama Singer tetap dicantumkan dalam film sebagai sutradara meskipun ia digantikan oleh Dexter Fletcher.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top