Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BPSDMP Gandeng MPA Singapore Gelar Kuliah Umum

Foto : Istimewa

BPSDMP menyelenggarakan kuliah umum secara virtual.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Untukmemberikan wawasan internasional tentang penyelenggaraan manajemen transportasi laut kepada taruna,Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) menyelenggarakan kuliah umum secara virtual. Untuk kali ini, kuliah umum denganmenggandeng Maritime and Port Authority of Singapore (MPA).

Kepala BPSDMP, Sugihardjo yang sebagai joint host mengatakan kuliah umum ini merupakan kesempatan yang baik bagi para taruna untuk belajar dari MPA. Bagaimana MPA membangun dan mengelola sistem transportasi laut di Singapura.

Kuliah umum dengan MPA merupakan salah satu strategi pihaknya untuk memberikan added value kepada lulusan yaitu memiliki wawasan internasional dan kemampuan berbahasa asing. "Singapura memiliki teknologi serta sistem manajemen transportasi laut yang maju. Oleh karenanya kuliah umum ini merupakan kesempatan bagi para taruna untuk menggali informasi guna menambah wawasan manajemen transportasi laut di sana serta tantangan dan peluang saat ini," kata Sugihardjo, di Jakarta, Jumat (24/7).

Ia menambahkan salah satu strategi BPSDMP untuk meningkatkan nilai jual lulusan kami di pasar industri transportasi, yaitu melalui peningkatan kualitas dan kompetensi para taruna sesuai standar nasional dan internasional. Oleh karenanya kuliah umum dengan mitra kerja sama internasional, salah satunya MPA merupakan pilihan yang baik.

"Sebagai negara yang bertetangga, Indonesia dan Singapura dengan kelebihan masing-masing, penting bagi kita untuk berkolaborasi sehingga kedua pihak dapat menerima manfaat," kataSugihardjo.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top