Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BPS Jambi Sebut Inflasi Mei 2024 Dipengaruhi Cabai dan Bawang Merah

Foto : ANTARA/Tuyani

Komoditas bawang merah masih menjadi penyumbang inflasi di Provinsi Jambi pads Mei 2024, Senin (3/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Jambi - Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan pada Mei 2024 inflasi Provinsi Jambi tercatat sebesar 3,55 persen (yoy) yang dipengaruhi oleh komoditas cabai merah dan bawang merah.

Kepala BPS Provinsi Jambi Agus Sudibyo di Jambi, Senin, menyebutkan inflasi provinsi Jambi pada Mei 2024 terhadap April 2024 mencapai 0,19 persen.

Secara tahunan, pada Mei 2024 inflasi di Jambi didorong oleh komoditas cabai merah sebesar 0,75 persen, bawang merah 0,44 persen dan beras 0,29 persen.

Secara bulanan, pada Mei inflasi didorong oleh komoditas cabai merah sebesar 0,23 persen, bawang merah 0,11 persen, dan emas perhiasan sebesar 0,04 persen.

"Secara nasional cabai merah dan bawang merah mengalami inflasi, stoknya sulit sehingga berpengaruh pada harga," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top