Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bojan Ungkap Alasan Persib Daratkan Dua Pemain Asing Anyar

Foto : ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak (kiri) bersama pemainnya Nick Kuipers (kanan) saat konferensi pers di Surabaya.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengungkapkan alasan dirinya mendatangkan dua pemain asing anyar pada bursa transfer paruh musim Liga 1 Indonesia.

Dikutip dari laman resmi klub, Kamis, Bojan menjelaskan didatangkannya gelandang serang Stefano Beltrame dan kiper Kevin Ray Mendoza sudah sesuai dengan keinginannya serta kebutuhan tim.

Menurut Bojan, didatangkannya Stefano karena ia membutuhkan gelandang yang sering maju ke depan dan kerap menciptakan peluang.

"Saya ingin seseorang yang bisa bermain lebih direct, membuat lebih banyak gol dan assist. Itulah mengapa kami mendatangkan Stefano," ungkap Bojan.

Gelandang asal Italia itu akan mengambil alih posisi dari Levy Clement Madinda yang masa pinjamannya dari Johor Darul Takzim akan usai Desember mendatang.

Sementara itu soal kedatangan Kevin Ray Mendoza, pelatih asal Kroasia tersebut menjelaskan keputusan ini perlu diambil untuk menambah kedalaman pada sektor penjaga gawang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top