Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bisnis Horeka Kembali Menggeliat

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Bisnis hotel, restoran, dan kafe (Horeka) kembali menggeliat setelah selama dua tahun lesu akibat pandemi Covid-19. Adanya pelonggaran mobilitas membuat restoran-restoran yang menawarkan masakan khas daerah tumbuh dan berkembang di Jakarta. Mereka memanfaatkan dibukanya kawasan perkantoran di Ibu Kota.

Store Manager Kanabu, Teuku Fitriansyah, menuturkan restoran khas masakan Aceh itu mendulang untung dari meningkatnya aktivitas ekonomi di Ibu Kota.

"Sebenarnya, kami sudah me-launching cukup lama, tetapi karena masalah pandemi akhirnya tertahan. Makanya, kami pilih momen saat ini, ketika aktivitas ekonomi semakin lancar," ucapnya saat me-launching restoran Kanabu di Bendungan Hilir, Jakarta, Minggu (14/8).

Baca Juga :
Salurkan Hewan Kurban

Teuku mengatakan alasan pihaknya menawarkan masakah khas Aceh karena untuk mempromosikan kearifan lokal Aceh yang kaya akan rempah rempah. Dari menu utama yang ditawarkan seperti kari kambing, misalnya, ada sekitar 20 rempah rempah khas Aceh sebagai bahan baku bumbunya.

"Dari dulu Aceh dikenal dengan jalur perdagangan rempah rempah ke India, Persia dan banyak negara lainnya. Makanya, kami juga mau mempromosikan juga rempah rempah Aceh," ucap Teuku.

Dia mengatakan apabila permintaan pasar terhadap makanan khas Aceh meningkat manajemen tentu akan bersiap untuk menambah gerai di Jakarta. "Saat ini, kami fokus dulu di sini (Benhil). Apabila perkembangannya bagus, tentu kami akan menambah gerai lagi," pungkas Teuku.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top