Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pentas Budaya l Alat Musik Gu Zheng Ramaikan Festival Pecinan

Bima Arya: Cap Go Meh Ajang Jaga Warisan Bangsa

Foto : ANTARA/Yulius Satr Satr ia Wijaya

Cap Go Meh | Sejumlah peserta mengikuti karnaval Festival Cap Go Meh 2019 di Jalan Raya Surya Kencana, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/2). Perayaan Cap Go Meh yang menampilkan berbagai kesenian dan kebudayaan Tionghoa serta Indonesia tersebut bertemakan "Bogor Street Fest Cap Go Meh 2019".

A   A   A   Pengaturan Font

Gu Zheng adalah alat musik tradisional yang populer dimainkan masyarakat Tiongkok. Berbentuk kotak yang dimainkan dengan cara dipetik dan terlihat seperti kecapi ini terdiri dari 21 senar untuk mendapatkan nada yang indah.

"Berbeda dengan kecapi yang berasal dari Indonesia yang mengeluarkan nada Mi Fa La Si Do, Gu Zheng hanya terdiri dari nada Do, Re, Mi, Sol dan La saja yang disetel sesuai dengan nada pentatonis China tidak ada Fa atau Si," kata Mei, seorang pemain Gu Zheng yang di temui di Festival Pecinan 2019.

Mei menambahkan nada dari alat musik Gu Zheng dan kecapi berbeda karena mengikuti dari daerah asalnya.

Mei mengungkapkan Gu Zheng bisa mengeluarkan nada Fa atau Si bila dimainkan dengan teknik tertentu. Tapi, pada dasarnya hanya terdiri dari Do, Re, Mi, Sol dan La.jon/Ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Yohanes Abimanyu, Antara

Komentar

Komentar
()

Top